SiKUBIS adalah fitur yang dikembangkan pada aplikasi SiDAKUI Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul yang fokus pada peningkatan kapasitas SDM pelaku UMKM Kabupaten Bantul dengan model konsultatif.

SiKUBIS merupakan produk teknologi informasi berbasis internet yang memberikan kemudahan kepada UMKM dalam mencari solusi dari permasalahannya, baik melalui layanan Database Solusi Permasalahan, Direktori Permasalahan meupun menghubungkan langsung dengan Tenaga Konsultan.

Dengan SiKUBIS diharapkan tidak adalagi ganjalan waktu, atau rasa sungkan khawatir mengganggu waktu Konsultan untuk mendapatkan solusi permasalahan UMKM, karena SiKUBIS dapat diakses dari manapun, kapanpun dengan menggunakan peralatan yang saat ini umum dimiliki UMKM yaitu Smartphone yang terhubung dengan Internet.

SiKUBIS juga diharapkan mampu menjangkau UMKM lebih luas lagi dalam memberikan layanan konsultasi dibandingkan dengan cara konvensional.

SiKUBIS Intuitif, Efektif, Kolaboratif dan Solutif.